Tentang Utang Lancar (Current Liabilities)

Semua perusahaan kecil maupun perusahaan besar mempunyai utang dalam perusahaan yang di bentuknya. Pengertian utang menurut Kieso et.al (2008:172) utang adalah “Kemungkinan pengorbanan masa depan atas manfaat ekonomi yang muncul dari kewajiban saat ini yakni entitas tertentu untuk mentransfer aktiva atau menyediakan jasa kepada entitas lainnya di masa depan sebagai hasil dari transaksi atau kejadian masa lalu.

Kebijakan Utang
Kebijakan utang merupakan keputusan yang sangat penting dalam perusahaan. Dimana kebijakan utang merupakan salah satu bagian dari kebijakan pendanaan perusahaan yang diambil oleh pihak manajemen dalam rangka meperoleh sumber pendanaan dari pihak ketiga untuk membiayai aktivitas operasional perusahaan.

Kebijakan utang mempunyai pengaruh pendisiplinan manajer karena utang yang cukup besar akan menimbulkan kesulitasn keuangan dan atau resiko kebangkrutan.  Kebijakan utang berkaitan dengan struktur modal karena utang merupakan salah satu komposisi dalam struktur modal.

Perusahaan dinilai beresiko apabila memiliki porsi utang yang besar dalam struktur modalnya. Namun apabila utang tersebut dapat menghasilkan keuntungan, maka utang akan dapat meningkatkan nilai perusahaan.

Anda mungkin juga berminat
Comments
Loading...